Hai Sobattt... kenalin nih kami siswa siswi yang mengikuti ekstrakurikuler Seni Kaligrafi, dan ini adalah sedikit cerita dari kami :)
Ekstrakurikuler Seni Kaligrafi diadakan setiap seminggu sekali yaitu pada hari jumat jam 13.30 wib sampai dengan jam 14.30 wib
Kali ini kami memfokuskan diri untuk belajar bagaimana caranya menulis huruf alif dengan seni kaligrafi yang benar
Pertama, siapakan dulu alat tulisnya, pakai spidol, pensil atau alat tulis yang lain. dan kali ini yang kami pakai ialah alat tulis spidol
Kedua, buatlah alat tulis tadi menjadi berbentuk persegi panjang dengan cara ujung spidolnya dipotong menjadi tumpul. kemudian ujung samping kanan kirinya dibuat menjadi tipis
Ketiga, siapkan lembar kerjanya yaitu kertas berwarna putih. tujuannya ialah agar tulisan kita terlihat lebih jelas
dan yang terakhir, tinggal diaplikasikan deh tulisan huruf alif seperti yang dicontohkan oleh ustadzah
Sekian cerita kali ini, terus ikuti aktifitas kami dengan cara follow akun sosial media kami ya sobatt.. terimakasih :)
#sdsains #sd #sekolahdigital #sdsainsnusantara #seni #kaligrafi